Sandiaga Uno Siapkan Taaruf Massal untuk Jomblo Jakarta

 

Sandiaga Uno Siapkan Taaruf Massal untuk Jomblo JakartaSelain taaruf massal, Sandiaga Uno juga menyiapkan Kartu Jakarta Jomblo yang terintegrasi denga OK OCE agar para jomblo bisa memiliki usaha. (CNN Indonesia/Hesti Rika)
Jakarta, Calon Wakil Gubernur Sandiaga Uno berencana menyiapkan taaruf massal bagi warga lajang di Jakarta. Menurutnya pelaksanaan ta'aruf massal bisa menjadi solusi bagi mereka yang belum memiliki pasangan alias jomblo.

"Bagaimana kalau adakan program taaruf, taaruf masal. Jadi mereka datang yang jomblo, terus ada kegiatan game misalnya catur," kata Sandi di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (2/5).

Taaruf merupakan kegiatan memperkenalkan dua keluarga sebagai jembatan menuju pernikahan. Pertemuan itu tentunya sudah dirancang oleh dua pihak keluarga.

Bila anak dari dua keluarga itu setuju untuk menikah, maka perkenalan itu akan berlanjut. Bila anak tersebut tidak setuju maka taaruf tidak sampai pernikahan

Nantinya, kata Sandi, taaruf massal bisa dilakukan di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA). Sandi menilai RPTRA yang ada saat ini masih kurang kegiatan sehingga bisa diisi dengan taaruf massal.

Sandi mengatakan taaruf tersebut akan difasilitasi oleh Pemerintah Provinsi DKI. Namun tidak ada dinas khusus yang memfasilitasi kegiatan tersebut.

Selain taaruf massal, Sandi juga akan menyiapkan Kartu Jakarta Jomblo (KJJ). KJJ akan terintegrasi dengan program One Kecamatan One Center for Enterpreneurship (OK OCE). Hal itu dilakukan agar para jomblo bisa memiliki usaha.

"DP nol rupiah dihadirkan supaya jomblo-jomblo itu bisa lebih punya keyakinan waktu melamar. Calon mertua melihat, calon mantunya udah punya rumah walau rumahnya dengan dp nol rupiah," kata Sandi.
Sandi melanjutkan, "Kalau banyak jomblo-jomblo ingin perhatian lebih, kami berikan perhatian. Wujudnya seperti apa mari kita pikirkan sama-sama."

Sandi menjelaskan KJJ hanya berlaku enam bulan dan hanya bisa diperpanjang satu kali. Ia tidak mau warga Jakarta terlalu nyaman menjadi jomblo dengan KJJ. (gil)

No comments:
Write komentar